Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2020

E

Aku sarankan kalian membaca series A, B, C, dan D dulu deh. Ok here we go. *** “Eidelweis!!” panggil seseorang. Aku yang merasa terpanggil segera menoleh. “oh hai Anyelir!” sapaku pada gadis yang saat itu mengenakan baju kotak-kotak dan celana jeans. “ kamu habis darimana?” tanya gadis itu. “biasalah dari…” “perpus?” Aku hanya terkekeh sejenak. Yap betul sekali aku dari perpustakaan. “kamu gak cape kapa belajar mulu? Coba rehat sejenak lah. Gak cape apa saingan mulu sama Camelia? Mau gimana pun kamu tetep juara kok” “juara di hati kamu haha” ocehku sambil tertawa meski ada pedih di balik tawa itu.  Camelia adalah saingan ku sedari awal memasuki kampus. Aku tidak tau mengapa ia begitu berambisi dengan nilai, toh kalau nilainya buruk pun dia akan tetap kuliah. Aku? Jika nilai ku rendah sedikit saja, aku bisa ditendang dari kampus ini. Ibuku takkan sanggup menguliahkanku. Yang aku butuhkan hanya harus terus berada di peringkat satu di angkatanku dan Camel...

D

“astagfirullah…astagfirullah…” Aku menarik napas dan menghembuskannya berkali-kali sambil terus melafalkan istighfar. Mataku memanas, kepalaku penuh kekhawatiran. Ia kembali, anxiety itu kembali dan ia siap menggerogoti setiap sudut hidupku. Aku menenggelamkan diri dalam pelukan dengan diriku sendiri, aku terisak, aku goyah, aku patah, lagi. Aku ingin berteriak begitu kerasnya, aku ingin ke ujung dunia lalu berteriak di depan tebing tinggi, sangat kencang. *** Hari ini memasuki hari ke 20 setelah berita tersebut pecah di negara ini. Kematian ke 49 sudah tercatat. Tanganku bergetar hebat membaca berita hari ini. Dokter-dokter dan tenaga kesehatan yang berada di lini terdepan mulai berguguran, aku semakin terguncang. Peristiwa ini mungkin bukan yang pertama kalinya tapi peristiwa ini yang paling membumi hanguskan negara. Semua kegiatan dihentikan, semua orang diminta tetap tinggal di rumah, sekolah dan universitas diliburkan, bahkan ada permintaan work from home . Semua dil...

Happy Womans Day

Hellooo!! Welcome back to my blog. Hari ini tanggal 8 Maret, selamat hari perempuan bagi seluruh perempuan yang menginjakkan kaki di planet biru ini!!!! Yeyyy! Apa kabar perempuan di tahun 2020 ini? Karena hari ini hari perempuan, aku sebagai perempuan ingin misuh-misuh. Zaman modern ya, yang aku lihat sebagai zaman fisik dapat privilege. Iya tidak? Zaman kalau kamu cantik, kalau kamu berpenampilan menarik maka hampir setengah permasalahan hidup mu teratasi. Sering dengar kan? Sad but true. Sedih banget rasanya hal kayak gitu masih ada di 2020 bahkan makin menjadi-jadi. Tapi sekarang banyak kok wanita cantik, skincare sudah mendominasi muka bumi ini. Tinggal kitanya aja mau males-malesan gamau rawat diri atau gimana. Saya gak mihak kemana pun tapi ya mari berbicara sesuai fakta aja sih yah. Kayaknya pembahasan kayak gini udah banyak bangetttt sii ya. Tapi siapa sih yang bahas kayak gitu? Aku masih percaya seperti yang Lay bilang kalau gak ada cewek jelek di dunia ini. Loh aku j...